Minggu, 19 Oktober 2014

Cara Penyimpanan Hardisk,Floppy Disk Dan CD-Room

  •   Hard Disk 


Hard Disk adalah tempat penyimpanan data pada CPU. Jika hardisk dibuka, maka di dalamnya terlihat piringan logam sebagai tempat menulis data. Kecepatan putarannya pun bervariasi, ada yang 5400 putaran per menit bahkan ada yang sampai 7200 putaran per menit. Kemampuan sebuah hardisk biasanya ditentukan oleh banyaknya data yang bisa disimpan. Besarnya bervariasi,  ada yang 1,2 Gigabyte (GB) hingga 80 GB.
  •   Floppy Disk

 
Floppy disk merupakan alat untuk membaca atau menulis pada sebuah disket. Saat ini disket besar sudah digantikan dengan disket kecil yang berukuran (3 1/2 inchi) dengan kapasitas menyimpan data sebesar 1,4 Megabyte.
Cara kerja floppy disk hampir sama dengan Hard Disk. Plat bundar berisi data dalam disket akan diputar oleh motor dalam floopy disk drive. Sebuah magnet akan membaca atau menulis data pada disket itu.

  •         CD-ROM
 
 
ROM (Read Only Memory) adalah penyimpan data yang hanya bisa dibaca CD-ROM dan berfungsi untuk membaca data dari sebuah Compact Disc (CD).. Jadi CD-ROM hanya bisa digunakan untuk membaca data, tidak dapat digunakan untuk menyimpan data. Namun saat ini, ada alat serupa yang dapat digunakan untuk menulis/menyimpan data ke sebuah CD. Namanya CD-RW (CD Read and Write atau CD baca dan tulis).
Cara kerja CD-ROM maupun CD-RW sama dengan cara kerja Hard Disk atau Floppy Disk. Bedanya, bagian yang diputar adalah kepingan CD. Alat pembacanya juga bukan head magnet tetapi sinar laser yang berkekuatan kecil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar